Open post

Felluca – Mesir

Felluca adalah perahu layar tradisional di Mesir, dahulu perahu ini merupakan transportasi utama yang digunakan penduduk untuk mengarungi sungai nil. Hingga kini pun Felluca tetap mendapat hati bagi para penduduk mekipun telah hadir berbagai perahu modern.

Felluca merupakan idola bagi para penduduk lokal maupun para turis dalam menikmati pengalaman berlayar mengarungi sungai Nil.
Sungai nil yang bagaikan jantung penduduk mesir mampu membius setiap orang yang berlayar mengarunginya, hembusan angin yang lembut, di padukan dengan pemandangan matahari yang perlahan-lahan terbenam mampu membuat orang behenti sejenak untuk menikmati keindahan alam dan melupakan kesibukkan dunia yang selama ini dilakukan.

Biasanya para turis maupun penduduk lokal Berlayar dengan teman atau keluarga, makan malam romantis di temani kelap-kelip lampu di pesisir sungai. Bahkan ada turis yang berlayar sampai berhari-hari karena terbius oleh keindahan yang ditawarkan saat mengarungi sungai nil dengan Felluca.

 

No photo description available.

Posts navigation

1 2 3 172 173 174 175 176 177 178 214 215 216
Scroll to top